Organisasi ini bernama Ikatan Karya Ilmiah
Mahasiswa STKIP PGRI Tulungagung yang selanjutnya disingkat IKLIM. UKM IKLIM Tulungagung
resmi didirikan pada tanggal 9
Nopember 2008 di BEM STKIP PGRI Tulungagung dengan nama Unit Kegiatan Ilmiah
Mahasiswa (UKIM) dan setelah melalui beberapa pertimbangan pada tanggal 6
Desember 2008 UKIM berganti nama menjadi UKM IKLIM Tulungagung. Sekretariat UKM IKLIM Tulungagung bertempat di Kesekretariatan Bersama STKIP PGRI
Tulungagung. Prinsip IKLIM adalah kebebasan berfikir, berpendapat dan beraktivitas,
kekeluargaan, keterbukaan, kemitraaan dan perjuangan yang dapat dipertanggungjawabkan. Tujuan UKM IKLIM Tulungagung adalah membentuk anggota UKM IKLIM Tulungagung sebagai manusia seutuhnya yang bertaqwa terhadap
Tuhan Yang Maha Esa, memiliki intelektualitas semangat persatuan, dan
bertanggung jawab serta kepedulian sosial.







0 komentar:
Posting Komentar